Gelar Wasana Warsa Ke-39, Kepala Sekolah Bambang Gunaryo: Skimsa (Smart, Kreatif, Inovatif, Melayani, Sabar & Amanah) Istimewa

    Gelar Wasana Warsa Ke-39, Kepala Sekolah Bambang Gunaryo: Skimsa (Smart, Kreatif, Inovatif, Melayani, Sabar &  Amanah) Istimewa
    Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Islam Sudirman 1 Ambarawa Kabupaten Semarang menggelar Wasana Warsa ke-39 Tahun Pelajaran 2021/2022. Pada hari Sabtu, (28/05/2022).

    SEMARANG - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Islam Sudirman 1 Ambarawa Kabupaten Semarang menggelar Wasana Warsa ke-39 Tahun Pelajaran 2021/2022.

    Acara yang berlangsung di halaman Sekolah, pada hari Sabtu (28/05/2022), selain di hadiri Wali Murid juga unsur Forkopimcam Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

    Kepala SMK Islam Sudirman 1 Ambarawa, Bambang Gunaryo M.Pd, dalam kata sambutannya, acara Wasana Warsa ke-39 di Tahun 2022 ini sebagai laporan Pendidikan selama 3 (Tiga) Tahun di masa Pandemi.

    “Wasana Warsa ke-39 Tahun 2022 ini adalah laporan kegiatan proses belajar mengajar selama Tiga Tahun di masa Pandemi yang kita laksanakan secara Daring, ” ujarnya.

    Bambang M.Pd menambahkan, selama masa Pandemi pihaknya telah mendukung Pemerintah dan telah melaksanakan Vaksin 1 dan 2 bagi Siswi-Siswi. Hal itu terselengggara atas kerjasama dengan Kodam IV/Diponegoro dan Puskesmas Ambarawa.

    SMK Islam Sudirman 1 Ambarawa yang berdiri megah di Jalan Yos Sudarso - Kupang Ambarawa telah berdiri sejak 1981 di bawah Yayasan Pusat Pendidikan Islam Sudirman yang kini memiliki dua jurusan andalan yaitu, Akuntansi dan Tata Busana dengan jumlah Siswa 440 terbagi dua jurusan.

    Dalam pantauan awak Media, alumni SMK Islam Sudirman 1 Ambarawa telah menoreh prestasi bagi anak didik. Meski SMK adalah Sekolah Kejuruan namun ada juga yang duduk menjadi Anggota Dewan serta Anggota TNI.

    Mata acara Wasana Warsa ke-39 yang berlangsung sejak Pukul 08.00 pagi selain acara sambutan dan ditutup dengan Doa, juga di warnai hiburan Tari Topeng serta peragaan Busana (Fashion Show) karya jurusan Tata Busana yang di peragakan oleh Siswi SMK Islam Sudirman 1 Ambarawa.

    Dalam Tahun Pelajaran 2021-2022 ini, Pihaknya sudah mulai menerima Pendaftaran Siswa Baru. “SMK Islam Sudirman 1 Ambarawa yang memiliki motto Skimsa (Smart, Kreatif, Inovatif, Melayani, Sabar &  Amanah) Istimewa sebuah Sekolah Kejuruan yang mendidik karakter untuk siap bekerja dan siap kuliah”, pungkas Bambang, M.Pd selaku Kepala Sekolah SMK Islam Sudirman 1 Ambarawa.

    Jurnalis     : JNI JIS Agung

    SEMARANG JATENG KEMENTERIAN PENDIDIKAN RI SMK ISLAM SUDIRMAN 1 AMBARAWA
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Apel Dansat Kodam IV/Diponegoro TA 2022,...

    Artikel Berikutnya

    Motori Gerakan Bansos Serta Bersih-bersih...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita

    Tags